Industri kendaraan listrik di Indonesia semakin ramai dengan kehadiran pemain baru. Kali ini, pabrikan asal China, Geely, bersiap menghadirkan SUV listrik EX5 di pasar Tanah Air. Meski harga resmi untuk Indonesia belum diumumkan, model yang sama telah lebih dulu mengaspal di China dengan nama Geely Galaxy E5 dan di Malaysia dengan branding Proton e.MAS 7. Lantas, berapa kisaran harga mobil listrik ini di dua negara tersebut?
Harga Geely EX5 di China dan Malaysia
Dikutip dari Carnewschina, di pasar domestiknya, Geely EX5 dikenal dengan nama Geely Galaxy E5. Model ini pertama kali diperkenalkan di Negeri Tirai Bambu pada 4 Agustus 2024 dan tersedia dalam lima varian berbeda. Adapun banderol harga di China berkisar antara 109.800 yuan (setara Rp 242,9 juta) hingga 145.800 yuan (sekitar Rp 330,9 juta), tergantung varian dan fitur yang dipilih.
Sementara itu, di Malaysia, Geely EX5 dijual dengan nama Proton e.MAS 7. Hal ini tidak lepas dari kepemilikan sebagian saham Proton oleh Geely Holding Group. Proton e.MAS 7 hadir dalam dua varian, yakni tipe Prime dan Premium, dengan harga masing-masing 109.800 ringgit (sekitar Rp 396 jutaan) dan 123.800 ringgit (sekitar Rp 466 jutaan). Sebagai strategi pemasaran, Proton juga memberikan penawaran menarik berupa diskon sebesar 4.000 ringgit (sekitar Rp 14 jutaan) untuk 3.000 pembeli pertama.
Spesifikasi Geely EX5 untuk Indonesia
Meski harga untuk pasar Indonesia masih menjadi misteri, Geely telah mengonfirmasi bahwa EX5 akan tersedia dalam dua varian, yaitu EX5 Max dan EX5 Pro. Detail spesifikasi lengkap serta banderol harga resminya dijadwalkan akan diumumkan pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 yang berlangsung Februari mendatang.
Salah satu keunggulan yang bakal ditawarkan Geely EX5 di Indonesia adalah layar panel instrumen berukuran 10,2 inci serta sistem infotainment dengan head unit 13,8 inci Flyme Auto, yang didukung oleh chip performa tinggi berukuran 7 nm. Lebih menarik lagi, sistem ini juga telah dikembangkan untuk mendukung fitur voice assistance dalam bahasa Indonesia dengan lebih dari 200 perintah suara.
Dengan fitur canggih dan harga yang kompetitif di negara tetangga, apakah Geely EX5 akan menjadi pesaing kuat di segmen mobil listrik Indonesia? Kita nantikan peluncurannya dalam waktu dekat!