Harga Innova Zenix Bensin vs Hybrid: Segini Selisihnya Setelah Diskon!

Sahrul

Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid kini mendapatkan potongan harga berkat insentif Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) sebesar 3%. Dampaknya, harga mobil ramah lingkungan ini mengalami penurunan yang cukup signifikan, membuat selisihnya dengan varian bensin semakin mengecil.

Model hybrid termurah dari Kijang Innova Zenix kini dibanderol Rp 473,9 juta, atau turun Rp 10,7 juta dari harga sebelumnya. Jika dibandingkan dengan varian bensin termahal, selisihnya kini hanya Rp 11,7 juta. Meski demikian, varian hybrid lainnya tetap berada di atas harga varian bensin.

Perbandingan Harga Kijang Innova Zenix Hybrid dan Bensin

Kijang Innova Zenix Hybrid:

  • 2.0 G HEV CVT: Rp 473,9 juta
  • 2.0 G HEV CVT (Premium Color): Rp 476,1 juta
  • 2.0 V HEV CVT: Rp 537 juta
  • 2.0 V HEV CVT (Premium Color): Rp 540 juta
  • 2.0 V HEV CVT Modellista: Rp 547 juta
  • 2.0 V HEV CVT Modellista (Premium Color): Rp 549,9 juta
  • 2.0 Q HEV CVT TSS: Rp 615,4 juta
  • 2.0 Q HEV CVT TSS (Premium Color): Rp 618,3 juta
  • 2.0 Q HEV CVT TSS Modellista: Rp 625,3 juta
  • 2.0 Q HEV CVT TSS Modellista (Premium Color): Rp 628,2 juta

Kijang Innova Zenix Bensin:

  • 2.0 G CVT: Rp 436,1 juta
  • 2.0 G CVT (Premium Color): Rp 439,1 juta
  • 2.0 V CVT Non RSE: Rp 474,3 juta
  • 2.0 V CVT Non RSE (Premium Color): Rp 477,3 juta
  • 2.0 V CVT: Rp 482,6 juta
  • 2.0 V CVT (Premium Color): Rp 485,6 juta

Spesifikasi Toyota Kijang Innova Zenix

Sebagai generasi terbaru, Kijang Innova Zenix hadir dengan platform TNGA: GA-C yang menawarkan dimensi lebih besar dibanding pendahulunya. Mobil ini memiliki panjang 4.755 mm, lebar 1.850 mm, dan tinggi 1.795 mm dengan wheelbase sepanjang 2.850 mm. Dimensi ini membuat kabinnya lebih luas, dengan ruang kaki yang lega dan kenyamanan lebih baik bagi penumpang.

Dari segi dapur pacu, Toyota membekali Kijang Innova Zenix dengan mesin TNGA 2.000 cc berkode M20A-FKS Dynamic Force Engine. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 174 PS pada 6.600 rpm dan torsi maksimal 204,9 Nm. Jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya, tenaga dan torsinya lebih besar dari Innova Reborn bensin, meskipun masih sedikit di bawah varian diesel.

Sementara itu, varian hybrid menggabungkan mesin TNGA 2.000 cc M20A-FXS yang menghasilkan 152 PS pada 6.000 rpm dengan motor listrik berdaya 113 PS. Kombinasi ini menghasilkan tenaga gabungan sebesar 186 PS dengan torsi 205,9 Nm. Varian hybrid juga dilengkapi dengan baterai Ni-MH yang ditempatkan di bawah kursi depan untuk tetap menjaga ruang kabin tetap luas.

Dengan potongan harga yang semakin mendekatkan selisih antara varian bensin dan hybrid, kini calon pembeli memiliki lebih banyak pilihan sesuai dengan preferensi dan kebutuhan mereka.

Also Read

Tags

Leave a Comment