Pilihan bagi pencinta motor touring di kelas entry-level kini semakin beragam. Honda Motorcycle & Scooter India (HMSI) resmi meluncurkan model touring terbaru yang diberi nama NX200. Motor ini dipasarkan dengan harga INR 168.499 atau sekitar Rp 31,7 juta jika dikonversi ke rupiah.
Berdasarkan laporan dari Indianautosblog, desain Honda NX200 terinspirasi dari motor touring kelas atas, yakni NX500. Motor ini menampilkan karakter yang kokoh dengan tangki bahan bakar yang terintegrasi dengan shroud serta lampu depan yang tampak agresif.
Sistem pencahayaan pada motor ini telah sepenuhnya mengadopsi teknologi LED, termasuk lampu belakang berbentuk X yang memberikan kesan sporty sekaligus modern. Untuk menambah kenyamanan saat berkendara, NX200 dilengkapi dengan visor tinggi yang mampu mengurangi terpaan angin dari depan serta pelindung mesin di bagian bawah. Fitur unggulan lainnya adalah penggunaan suspensi depan tipe Upside Down yang meningkatkan stabilitas dan kenyamanan.
Meskipun desain keseluruhan mengusung konsep modern, nuansa khas India tetap terasa pada motor ini. Hal ini terlihat dari penggunaan jok model split, pegangan belakang berbentuk tanduk, serta sari guard di sisi belakang kiri yang menjadi elemen khas kendaraan roda dua di India.
Dari sektor dapur pacu, NX200 mengusung mesin berkapasitas 184,4 cc dengan konfigurasi satu silinder yang telah memenuhi standar OBD2B. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 17 PS pada 8.500 rpm serta torsi maksimum 15,7 Nm pada 6.000 rpm, yang dikombinasikan dengan transmisi manual lima percepatan.
Motor ini juga dilengkapi dengan layar TFT digital berukuran 4,2 inci yang mendukung konektivitas Bluetooth. Teknologi ini memungkinkan pengendara mengakses navigasi, notifikasi panggilan masuk, serta peringatan pesan melalui aplikasi Honda RoadSync. Fitur lain yang tak kalah menarik adalah kehadiran port pengisian daya USB tipe C yang semakin menambah nilai fungsionalitasnya.
Dari sisi keselamatan dan kenyamanan berkendara, NX200 dibekali teknologi Honda Selectable Torque Control (HSTC) yang meningkatkan traksi, Assist & Slipper Clutch untuk perpindahan gigi yang lebih halus, serta sistem pengereman ABS dual-channel guna memberikan kontrol yang lebih baik saat melakukan pengereman.
Honda NX200 hadir dalam satu varian dengan tiga pilihan warna, yakni Athletic Blue Metallic, Radiant Red Metallic, dan Pearl Igneous Black. Apakah model ini akan masuk ke pasar Indonesia? Hal itu tentu menjadi pertanyaan besar, mengingat Honda juga memasarkan CB150X di Tanah Air. Ini menunjukkan bahwa Honda melihat segmen motor touring dan adventure sebagai pasar yang patut diperhitungkan.